Skip to main content

Resep Membuat Pancake Boba Ala Cafe

Membuat Pancake Boba Ala Cafe

Resep Membuat Pancake Boba Ala Cafe
Arti dari Boba yaitu bahan yang terbuat dari tepung tapioka dimana topping tersebut menjadi kesukaan setiap orang karena sensasi kenyalnya dan rasanya yang enak. Dengan tekstur bulat juga kenyal dan rasa yang manis menjadi banyak macam boba yang dapat divariasi untuk menjadi banyak makanan dan minuman apapun dijaman sekarang ini. Misalnya seperti kopi, pancake. 

Rasa manis yang dikreasikan dengan pancake bersama boba dapat menjadi hidangan favorit keluarga anda saat berkumpul di rumah. Pancake boba ala cafe yang dikenal nikmat dan enak juga bisa diolah di rumah sendiri , akan tetapi, kita juga harus melihat resep serta bagaimana membuatnya dengan benar.

Apabila anda mau tahu resep serta cara mengolah pancake boba, anda tidak usah khawatir karena banyak resep yang dapat anda pelajari dan praktekkan dalam pembuatan pancake boba. Mari anda perhatikan supaya kita bisa mulai belajar untuk membuat pancake boba.

Resep Pancake Boba

Bahan yang dipersiapkan untuk pancake Boba:

  1. 5 telur
  2. 2 kuning telur
  3. 2 sendok makan air lemon
  4. 1 3/4 sendok teh baking powder
  5. 4 sendok makan gula pasir
  6. 1 sendok teh extract vanilla
  7. 40 gr tepung terigu protein sedang
  8. 2 1/4 sendok makan susu cair
  9. Sejumput garam
  10. Minyak
  11. Sedikit air

Untuk membuat milk sauce dengan brown bobanya: 

  1. 270 ml susu cair
  2. 2 sendok makan maizena
  3. 3 sendok makan gula pasir
  4. 3 kuning telur
  5. 2 sendok makan vanilla 
  6. 200 ml air yang sudah dihangatkan
  7. 180 ml susu 
  8. 460 ml air
  9. 91 gr pearl
  10. 110 gr brown sugar 
  11. 5-7 scoop ice cream 

Langkah membuat pancake boba:  

  1. Aduk putih telur menggunakan mixer sampai setengah kaku, lalu beri gula pasir dengan perlahan- lahan. Campurkan sampai berubah jadi meringue, jika sudah pinggirkan terlebih dahulu.
  2. Aduk-aduk tepung bersama baking powder ke dalam wadah sedang, campurkan hingga rata.
  3. Kemudian kuning telur, susu, air lemon, extract vanilla serta garam dimasukkan ke dalam adonan yang dibuat tadi. Campurkan lagi sampai rata menggunakan whisker agar membentuk adonan. 
  4. Jika sudah meringue masukkan ke dalam adonan secara perlahan, campur kembali pelan-pelan memakai spatula sampai rata. 
  5. Setelah itu teflon yang telah diberi minyak tidak terlalu banyak dipanaskan menggunakan api kecil. Lalu tuang adonan pancake, beri sedikit air. Kemudian teflon ditutup sebentar.
  6. Masaklah pada setiap pinggirnya kurang lebih lebih selama 1 menit. Hidangkan bahkan dapat dibuat ke langkah berikutnya. 


Kemudian selanjutnya langkah membuat milk sauce untuk brown sugar boba: 

  1. Pertama siapkah 200 ml air hangat kemudian aduk bersama dengan susu evaporasi, selanjutnya sisihkan. 
  2. Lalu untuk saucepan. Aduk susu 270 ml, gula pasir, maizena, kuning telur. Campurkan sampai semua bahan rata dan larut. 
  3. Jika sudah hidupkan api kecil, campurkan adonan saus sampai berubah menjadi kental. Jika telah mengental matikan apinya, kemudian masukkan vanilla ekstrak. Campur dengan rata lalu sisihkan. 
  4. Langkah selanjutnya rebus air dengan menambah brown sugar, kemudian tambah pearlnya. Lalu rebus hingga mendidih lagi kurang sekitar 20 menit sampai kental dan sesekali aduk. Matikan apinya setelah itu tutup. Biarkan dingin lalu sisihkan.
  5. Hidangkan pancake dengan milk sauce bersama brown sugar boba.

Berikut diatas adalah info cara membuat resep bersama dengan pancake boba untuk hidangan menu di rumah anda dengan keluarga. Apabila anda mau mencoba banyak variasi resep lain untuk dihidangkan bersama keluarga, anda dapat melihat banyak resep di web seperti google maupun youtube.

Google dan youtube bisa memudahkan banyak orang yang baru belajar memasak, maka dapat menciptakan rasa yang enak meski tidak mahir memasak. Karena sudah ada tutorial video youtube yang dapat diikuti langkah-langkahnya.

Sumber referensi : popmama.com


Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar